DelikBerita.com
POLRES MELAWI, POLDA KALBAR - Dalam upaya meminimalisir kebakaran hutan dan lahan (karhutla) di Wilayah Hukumnya, Polres Melawi Polda Kalbar melalui "Operasi Bina Karuna II Kapuas 2022" memasang Maklumat Kapolda Kalbar di 4 titik daerah rawan terjadinya kebakaran hutan dan lahan di Kecamatan Nanga Pinoh Kabupaten Melawi, Sabtu (27/8/2022).
Pemasangan Maklumat Kapolda Kalbar tersebut dilaksanakan di pinggir jalan raya agar masyarakat luas bisa mengetahui tentang larangan membakar hutan dan lahan tersebut.
Kapolres Melawi AKBP Sigit Eliyanto Nurharjanto melalui Kasatgas Preemtif Ops Bina Karuna II Polres Melawi (Kasat Binmas) AKP Haryono menyampaikan pemasangan Maklumat Kapolda Kalbar tersebut akan terus dilakukan agar masyarakat secara umum mengetahui tentang imbauan tersebut.
"Pemasangan Maklumat ini akan terus kami lakukan, hal ini agar seluruh masyarakat mengetahui tentang imbauan maupun larangan membakar hutan dan lahan," jelasnya.
AKP Haryono juga mengimbau masyarakat agar senantiasa berpartisipasi dalam menanggulangi karhutla ini agar bencana kabut asap tidak terjadi lagi pada tahun ini.
"Kami mengharapkan peran serta dan partisipasi aktif masyarakat, untuk secara bersama-sama dalam upaya mencegah dan mengatasi karhutla di Kabupaten Melawi ini," tuntasnya.
Penulis : Oktavianus
Publish : Red
FOLLOW THE DelikBerita AT TWITTER TO GET THE LATEST INFORMATION OR UPDATE
Follow DelikBerita on Instagram to get the latest information or updates
Follow our Instagram